Wamena - Pejabat Komandan Kodim 1702/JWY yang Baru Letkol Arh Reza Ch. A. Mamoribo, S.E., M.Han. beserta Istri Ibu Stella Reza Mamoribo kedatangannya disambut meriah oleh Prajurit, Persit dan PNS Kodim 1702/JWY di Makodim 1702/JWY. Kamis (19/09/2024)
Acara tradisi penyambutan tersebut dilaksanakan setelah pejabat Dandim lama dan Dandim baru melaksanakan serah terima jabatan yang digelar beberapa waktu lalu di MaKorem 172/PWY.
Penyambutan dimulai dari bandara Wamena dengan pemasangan topi adat sebagai simbol daerah Kab. Jayawijaya yang dipasangkan oleh ketua LMA (Lembaga Masyarakat Adat) Bapak Herman Doga dan penyambutan diikuti oleh Forkopimda Kab. Jayawijaya.
Kegiatan tradisi penyambutan dilanjutkan di Makodim 1702/JWY dengan tradisi pengalungan bunga di depan pintu Makodim oleh Kasdim 1702/JWY Mayor Inf Romadlon bersama Ibu, kemudian Dandim beserta Ibu memasuki pintu gerbang Makodim dan menerima penghormatan jajar oleh pasukan jaga satri.
Baca juga:
Kodim 1712/Sarmi Olahraga Bareng Forkopimda
|
Setelah menerima penghormatan jajar Dandim langsung berjabat tangan dengan seluruh Prajurit yang ikut serta dalam tradisi penyambutan sambil diiringi dengan lagu selamat datang oleh seluruh Prajurit.
Dalam keterangannya, Kasdim 1702/JWY Mayor Inf Romadlon menyampaikan bahwa selamat datang Komandan Kodim 1702/JWY yang baru.
"Kami selaku Kasdim 1702/JWY beserta seluruh anggota Kodim sangat antusias dan bersemangat dalam menyambut Komandan kami yang baru", pungkasnya.
Lanjutnya Kasdim menambahkan bahwa kegiatan tradisi ini merupakan suatu bentuk penghormatan dalam menyambut Dandim 1702/JWY yang baru.